5 Pantai di Malang wajib banget kamu kunjungi

Kota Malang yang selama ini menjadi tujuan para wisatawan yang hendak menikmati sejuknya udara pegunungan. Namun tahukah kamu kalo Malang juga kaya akan obyek wisata pantai? Pantai di Malang nggak kalah cantik kok dengan pantai di Bali atau Yogyakarta, dan Pegipegi jamin kamu nggak akan menyesal setelah mendatanginya.
Berikut adalah beberapa nama pantai di Malang sebagai referensi tempat wisata ketika menghabiskan liburan di Kota Apel

Pantai Balekambang

Kawasan Malang Selatan kini sedang gencar dipromosikan sebagai pusat wisata pantai di Malang. Salah satunya adalah Pantai Balekambang yang berlokasi 65 km arah selatan pusat Kota Malang. Pantai yang termasuk dalam wilayah Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, memiliki garis pantai sepanjang 2 km dan melebar sejauh 200 meter ke arah laut.
Sebagaimana pantai selatan pada umumnya, ombak Pantai Balekambang lumayan ganas, sehingga nggak disarankan berenang terlalu jauh ke arah laut, kecuali jika laut sedang pasang surut. Pantai Balekambang mirip banget sama Pantai Tanah Lot yang ada di Bali, travelers. Ini karena nggak jauh dari pantai terdapat sebuah pulau karang yang diberi nama Pulau Ismoyo, lengkap dengan sebuah pura bernama Pura Luhur Amertha Jati. Sebuah jembatan menghubungkan antara pulau karang ini dengan pantai. Namun para wisatawan dilarang memasuki areal pura.

Pantai Sipelot


Pantai Sipelot
foto: wikimapia.org
Nama pantai di Malang yang satu ini lucu ya, travelers? Tapi pemandangan di sini pasti bikin kamu ogah pulang cepat-cepat. Pantai Sipelot terhampar di balik kawasan perbukitan kapur Desa Pujiharjo, Kecamatan Tirtoyudo, Dampit Selatan, Kabupaten Malang. Karena lokasinya menjorok ke daratan, Pantai Sipelot aman buat kamu yang kepengen tau gimana rasanya berenang di laut.
Pantai Sipelot juga belum banyak dikenal, sehingga suasananya tenang dan bersih dari sampah plastik. Keunikan Pantai Sipelot adalah adanya sebuah air terjun nggak jauh dari pantai. Air terjun yang diberi nama Coban Sipelot oleh penduduk sekitar letaknya agak tersembunyi, dan kamu harus berperahu menyeberangi teluk dulu untuk mencapainya.

Pantai Licin

Pantai Licin
foto: surabaya.panduanwisata.id
Kepengen menjadi saksi dari peristiwa terbitnya matahari pagi alias sunrise di tepi pantai? Datang aja ke Pantai Licin, travelers. Pantai di Dusun Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang ini memang sedikit beda dengan pantai pada umumnya. Kalo di pantai lain kamu biasa menemui pasir pantai yang berwarna putih, di Pantai Licin pasirnya berwarna hitam.
Menurut cerita penduduk, pasir hitam Pantai Licin berasal dari lahar letusan Gunung Semeru beratus tahun lalu. Meski demikian, kebenaran kabar ini masih belum dapat dipastikan, travelers. Satu hal yang sudah pasti adalah bahwa pantai ini adalah lokasi terbaik jika kamu ingin menyaksikan panorama matahari terbit di tengah sapuan gelombang laut.

Pantai Goa Cina

Pantai Goa Cina
foto: candrazr.wordpress.com

Alternatif pilihan obyek wisata pantai di Malang lainnya adalah Pantai Goa Cina yang ada di Dusun Trowotratih, Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang. Pantai ini letaknya nggak jauh dari Pantai Sendang Biru yang udah lebih dulu populer, yaitu sekitar 6 km di arah barat Pantai Sendang Biru.
Dinamakan Pantai Goa Cina karena pantai ini pertama kali ditemukan oleh seorang pertapa keturunan Cina di tahun 1950. Pertapa yang nggak diketahui namanya itu juga menemukan beberapa goa di sekitar pantai. Dan goa-goa ini sampai sekarang kabarnya masih digunakan sebagai tempat bermeditasi.
Pemandangan Pantai Goa Cina sangat indah. Namun kamu jangan tertipu penampilan permukaan laut yang tampak tenang ya travelers. Arus bawah laut di Pantai Goa Cina cukup kuat dan ada jurang yang dalam banget di bawah sana. Jadi jangan kecewa ya kalo di pantai ini kamu dilarang berenang.

Pantai Bajulmati

Pantai Bajulmati letaknya nggak jauh dari Pantai Goa Cina, travelers, hanya 10 menit saja dengan berkendara. Jalur yang disarankan buat mendatangi pantai ini adalah melalui Turen, Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang. Dari arah kota Malang kamu tinggal ambil jalur yang menuju ke selatan dan ikuti saja papan penunjuk jalan yang tersebar di beberapa titik. Dijamin nggak bakal nyasar!
Bajul dalam bahasa Indonesia artinya buaya, travelers. Dan nama nyleneh ini diberikan karena Pantai Bajulmati dikelilingi gugusan bukit yang kalo dilihat dari jauh bentuknya mirip buaya. Pantai Bajulmati relatif aman dibandingkan pantai selatan lainnya, karena letaknya menjorok ke daratan dan ada banyak batu karang di sekitar pantai yang berfungsi sebagai pemecah ombak alami. Kamu juga bisa bawa dan dirikan tendamu di sini karena sebuah camping ground yang cukup nyaman tlah tersedia di Pantai Bajulmati.
Nah sekarang kamu udah tau kan pantai di Malang yang oke buat didatangi? Sambil siapin ransel, mending sekarang kamu pesan tiket pesawat atau booking kamar dulu deh di Kota Malang biar nggak kehabisan